Rabu, 22 Mei 2013

Mokodongan Panitia Pornas Korpri Sulut sudah Siap

Semakin dekatnya perhelatan pertandingan Pekan Olah Raga Nasional (Pornas) Korpri XIII di Provinsi Sulawesi Utara, tidak menyurutkan semangat panitia daerah. Melalui Sekprov Sulut Ir. Siswa R Mokogongan yang seharinya dikenal selaku Ketua Dewan Pengurus Korpri Provinsi Sulut dan juga sebagai pembina dalam kepanitiaan Pornas Korpri Sulut, menyatakan, Panitia daerah telah siap menggelar pertandingan olah raga yang akan dipertandingkan dalam Pornas Kopri XIII di sulut pada pertengahan September 2013 nanti.
Hal itu dikatakan Mokodongan kepada wartawan, usai mengikuti upacara peringatan Hari Kebangkitan Nasional, senin pekan  lalu.
Semua venue sebagai  tempat pelaksanaan pertandingan, saat ini sementara dalam perbaikan, mudah-mudahan memasuki bulan agustus nanti semuanya sudah rampung, termasuk dengan para atlit korpri sulut yang akan bertanding nanti, mereka semua sedang melakukan persiapan latihan matang di cabang olah raga masing-msing. Nantinya dalam waktu dekat ini meraka sudah akan disatukan dalam pemusatan laihan bersama di satu lokasi.  Karena itu, pihaknya sudah sangat siap untuk menggelar pesta olah raga empat tahunan dari para abdi negara ini, jelas putra terbaik bumi totabuan ini, sembari menambahkan, GOR Maesa Tondano nantinya akan menjadi lokasi tempat upacara pembukaan.
Sementara Kepala Sekretariat Kopri Sulut Ir. J Ateng MSi, melalui Kabag Olah Raga dan Pendidikan Anace Sasela,SE menjelaskan tujuh cabang olah raga yang akan dipertandingkan meliputi catur, fustal, tenis meja beregu putra/putri dan perorangan, tenis lapangan beregu putra/putri dan perorangan, bulutangkis beregu dan perorangan, bola voli putra/putri dan bridge. Sedangkan lokasi pertandingan untuk catur dan bridge di grand hotel kawanua, futsal lapangan megamas, tenis meja unsrat manado, tenis lapangan pingkan matindas, bulutangkis GOR Ari Lasut, bola voli Hol A dan B KONI Sario Manado, tambah Sasela. (Kabag humas Jackson Ruaw selaku jubir pemprov).      

Tidak ada komentar:

Posting Komentar