Selasa, 03 September 2013

Silangen Hadiri Sertijab Kakanwil Kemenkumham


Asisten I Bidang Pemerintahan dan Kesra Setda Prov. Sulut Drs Edwin Silangen MA, Selasa  (3/9) di Maengket Hall Hotel Sahid Kawanua Manado,  menghadiri  serah terima jabatan dan pisah sambut Kepala Kantor Wilayah  Kementerian Hukum dan HAM Sulut, dari Drs. I Wayan Sukerta, Bc.IP, SH MA kepada penggantinya Drs. Juliasman Purba, MSi.
Silangen saat membacakan sambutan tertulis Gubernur Sulut, mengatakan, keberadaan aparatur Kemenkumham sulut memegang peranan penting dan strategis dalam upaya membangun supremasi hukum dan penegakan hukum secara adil. Sebagai sebuah intitusi peradilan, kewenangan Kanwil ini telah dapat dirasakan langsung oleh masyarakat luas . Oleh karena itu diharapkan,perannya sebagai ujung tombak dalam penegakan hukum, dibawah kepemimpinnan Pak I Wayan Sukerta selama ini mampu menjunjung tinggi nilai-nilai keadilan yang hidup didalam masyarakat, sehingga boleh terciptakan suasana harmonis khusunya di daerah Bumi Nyiur Melambai, ujarnya.
Oleh karena itu menjadi harapan masyarakat sulut, kiranya keberhasilan yang sudah dicapai pejabat lama  dapat diteruskan oleh pejabat yang baru, dalam rangka membangun sulawesi utara yang lebih maju, berbudaya dan berkeadilan sejahtera, harap Gubernur Sarundajang, seperti di tuturkan oleh mantan Asisten III ini.(Kabag humas Judhistira Siwu selaku jubir pemprov)..

  

Tidak ada komentar:

Posting Komentar