Gubernur Sulawesi Utara Olly Dondokambey SE melantik dan mengambil sumpah Kepala Badan Kesbang Pol Sulut Edwin H Silangen SE MS sebagai Sekretaris Daerah Provinsi Sulawesi Utara di ruang Mapalus Kantor Gubernur Rabu (12/10) pagi kemarin.
Pelantikan terhadap Silangen berdasarkan Keputusan Presiden RI Joko Widodo No.102 TPA Tahun 2016 Tentang Pengangkatan Jabatan Tinggi Madya di Lingkungan Pemprov Sulut, Tanggal 4 Oktober 2015.
Di awal sambutannya Gubernur tak lupa mengucapkan terima kasih serta apresiasi yang tinggi kepada Siswa .R Mokodongan (mantan Sekprov) yang sudah melaksanakan tugasnya dengan sangat baik dan sudah mengantarkan kami menjadi Gubernur dan Wakil Gubernur Sulawesi Utara.
"Memang ada yang datang ada yang pergi itu sudah biasa dan pak Rahmat sudah beralih status di Kementrian Dalam Negeri, mudah - mudahan dalam minggu ini akan segera dilantik dengan eselon yang sama", terang Gubernur.
Gubernur juga mengatakan pelantikan Sekprov Sulut saat ini menjadi ajang kaderisasi birokrasi Pemprov Sulut, sekaligus memompa kinerja ASN. Jabatan Sekretaris daerah sangat penting dalam proses administrasi serta secara dinamis memiliki peran penting menjaga kesinambungan pembangunan daerah.
Gubernur secara khusus memberikan perhatian kepada Silangen selaku Sekprov yang baru untuk mempercepat persiapan dan penyusunan RAPBD Tahun 2017 serta Penataan Organisasi Perangkat Daerah (OPD).
Selanjutnya secara luas Gubernur mengajak segenap jajaran di lingkungan Pemprov Sulut untuk mendukung kinerja Sekretaris Daerah yang baru demi sinergitas kerja yang menjadi modal utama untuk memajukan pembangunan daerah demi menuju Sulut yang lebih hebat karena Torang Samua Ciptaan Tuhan.
Usai pelantikan dilanjutkan dengan serah terima jabatan Sekertaris Provinsi Sulut dari pejabat lama Ir Rahmat Mokodongan kepada pejabat yang baru Edwin Silangen yang di tandai dengan penyerahan bukuemori.
Turut hadir Kepala BNPB RI Laksamana Madya TNI Willem Rampangiley, Wakil Gubernu Sulut Drs Steven Kandouw, Ketua TP-PKK Sulut Ir Rita Maya Dondokambey-Tamuntuan dan Wakil Ketua TP-PKK Sulut dr Kartika Devi Kandouw-Tanos MARS bersama pengurus, Ketua DPRD Provinsi Sulut bersama pimpinan dan anggota DPRD Sulut, Forkopimda Sulut, Pimpinan Instansi Vertikal Sulut, Para Bupati Walikota, Para Ketua DPRD Kab/kota,antan Ketua TP PKK Sulut Ny Seetje Sarundajang Laih Tambuwun, Manta Wakil Gubernur Sulut DR Djouhari Kansil MPd Bersama Ibu Mieke Kansil Tatengkeng, Rektor Unsrat dan Unklab, Uskup Manado MGR Joseph Suatan, Ketua Sinode GMIM DR HWB Sumakul, serta pejabat Eselon II, III dan IV lingkungan Pemprov Sulut.
(Humas Pemprov sulut).
Tidak ada komentar:
Posting Komentar