Ibadah syukur HUT ke-92 Jemaat GMIM Paulus Titiwungan Manado, Minggu (13/8/2017) pagi, dihadiri oleh Kepala Dinas Penanaman Modal Sulawesi Utara Ir Happy Joy Korah yang datang mewakili Gubernur Olly Dondokambey, SE.
Dalam sambutan yang dibacakan Korah, Gubernur Olly mengapresiasi pertambahan usia pelayanan jemaat GMIM Paulus hingga mencapai usia ke-92 tahun.
"Ibadah syukur ini merupakan salah satu dari sekian banyak peristiwa yang menyatakan keterlibatan Allah dalam kehidupan kita bersama, hal ini menandakan bahwa sesungguhnya hidup kita berada dalam genggaman tangan Tuhan dan tidak ada satu perkara pun yang terlewati dari campur tangan Tuhan," katanya.
Oleh karenanya, menurut Olly, ibadah syukur tersebut mempunyai makna yang sangat penting sebagai perwujudan bahkan peningkatan iman dan pengharapan kepada Tuhan.
"Ini semua karena cinta kasih Allah bagi pemimpin dan jemaat dalam aktualisasi karya pelayanan serta kesaksian yang berlangsung selang 92 tahun pelayanan," ujarnya.
Gubernur Olly juga mengutip Roma 12:11 yang isinya "janganlah hendaknya kerajinanmu kendor, biarlah rohmu menyala-nyala dan layani Tuhan". Hal itu untuk memotivasi jemaat GMIM Paulus agar menjadikan pertambahan usia gereja sebagai pembaharuan komitmen serta pembangunan iman.
"Dengan bertambahnya usia pelayanan ini, berbagai program kerja pelayanan secara terayur dievaluasi agar lebih dirasakan dan berdampak positif bagi kehidupan berjemaat serta bermasyarakat," paparnya.
Lebih jauh, masih dalam sambutan, Olly juga mendorong Jemaat GMIM Paulus untuk terus menuntun dan membina para generasi muda gereja dalam aspek pertumbuhan fisik mental dan spiritual mereka.
"Supaya generasi muda terhindar dari berbagai ekses negatif perkembangan jaman, dan nantinya mereka bisa menjadi pribadi yang takut akan Tuhan dalam melanjutkan pembangunan bangsa kedepan," tandasnya.
Sebelumnya, pada badah yang dipimpin oleh Pdt Peggy Tamaweol-Tewu M.Th disampaikan khotbah dari Matius 22:15-22 tentang membayar pajak kepada kaisar.
Adapun, kegiatan itu turut dihadiri Sekertaris DPRD Sulut Bartolomeus Mononutu SH, Ketua BPMJ GMIM Paulus Pdt Christin Weken-Tanor S.Th dan jemaat yang mengikuti ibadah. (Humas Pemprov Sulut)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar