Selasa, 17 April 2018

APINDO Bantu Pemerintah Dalam Percepatan Pembangunan


Faktor penunjang penting dalam menentukan keberhasilan suatu daerah adalah seberapa besar daerah tersebut mampu mengenali, mengelola dan memaksimalkan pemanfaatan keunggulan potensi yang dimiliki.

Hal tersebut disampaikan oleh Gubernur Sulawesi Utara Olly Dondokambey, SE yang diwakili Asisten Pemerintahan dan Kesejahteraan Rakyat Drs. Edison Humiang, saat menghadiri acara Pelantikan Dewan Pimpinan Provinsi Asosiasi Pengusaha Indonesia (APINDO) Sulawesi Utara dan Diskusi Panel  di Ruang C.J. Rantung kantor Gubernur (16/04).

Humiang menyampaikan "untuk dapat terus memacu percepatan pembangunan daerah diberbagai sektor, maka diperlukan peran dan kontribusi aktif dari seluruh komponen pembangunan yang ada, dan termasuk didalamnya segenap pengurus dan anggota APINDO," Katanya

Mari senantiasa saling bekerjasama dan saling bahu membahu dengan Pemerintah daerah dalam mewujudkan Sulawesi Utara yang Berdikari dalam ekonomi, berdaulat dalam politik, dan berkepribadian dalam budaya," Mantan Kasat Pol PP ini.

Hal senada disampaikan juga oleh ketua DPP APINDO Nicho Like. MBA bahwa  Apindo juga mendukung penuh Sulut Hebat, karena salah satu visi/misi dari apindo untuk menjadi tulang punggung pembangunan Provinsi Sulawesi Utara.

"Selamat bertugas dan selamat mengemban amanah kepada segenap pengurus DPP APINDO Sulut yang baru di lantik, semakin menggelorakan semangat kerja dalam karya pengabdian untuk memberikan yang terbaik bagi Daerah dan bangsa,"Tutupnya.(humas provinsi sulut)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar