Pemerintah Sulawesi Utara yang diwakili oleh Asisten Pemerintahan dan Kesejahteraan Rakyat Setda Prov. Sulut Drs. Edison Humiang, M.Si menghadiri Rapat Paripurna Istimewa DPRD Kota Bitung Dalam Rangka Peringatan HUT Ke-28 Kota Bitung, Rabu (10/10/2018) pagi.
Kegiatan yang dihadiri oleh Walikota Bitung Max J. Lomban dan Wakil Walikota Bitung Maurits Mantiri mengangkat tema "inovasi dan kerja cerdas untuk prestasi bersama menuju bitung hebat".
Dalam sambutanya, Gubernur Olly Dondokambey melihat bahwa dalam dua tahun belakangan ini Kota Bitung menunjukan berbagai capaian prestisius.
"capaian prestisius yang ditandai hasil survey kepuasan masyarakat yang menunjukan indeks kepuasan sangat baik terhadap sektor pendidikan dan kesehatan," katanya.
Sejalan dengan itu Gubernur terus mengharapkan kerja keras dan kerja bersama dari pemerintah kota Bitung dan segenap stakeholder pembangunan serta seluruh masyarakat untuk mampu menepaki bentangan pembangunan yang sarat peluang dan tantangan.
Lebih dalam lagi Gubernur menekankan dimana fokus atau prioritas pembangunan daerah Sulut masih diarahkan pada sektor penangulangan kemiskinan dan pengangguran, pembangunan pendidikan, kesehatan, revolusi mental dan reformasi birokrasi, infrastruktur, kedaulatan pangan, ketenyraman dan ketertiban, pariwisata pengelolaan bencana serta mitigasi iklim.
Senada dengan program daerah Sulawesi Utara, Walikota Kota Bitung Max J. Lomban dalam sambutannya menjelaskan fokus pembngunan kota Bitung pada 5 tahun kedepan dikosentrasikan pada Pendidikan, kesehatan, infrastruktur, perkembangan ekonomi mikro kecil dan penanggulangan kemiskinan.
Nampak hadir juga dalam rapat paripurna hut Kota Bitung Ketua DPRD Bitung Laurensius Supit, Sekretaris Kota Bitung DR. Audy Pangemanan, Wakil Bupati Sitaro John Palandung, Bupati Talaud Petrus Tuange serta jajaran Frokopimda Sulut. (Humas provinsi sulut)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar