Rabu, 28 April 2021



Gubernur Sulawesi Utara Olly Dondokambey yang diwakili Karo Ekonomi Hanny Wajong menghadiri peringatan Nuzul Quran 17 Ramadhan 1442 H di Masjid Raya A. Yani Manado, Rabu (28/4/2021).


Nampak hadir perwakilan Forkopimda Sulut, PHBI Sulut, Ketua MUI Sulut, para tokoh agama dan tokoh masyarakat dan pembawa Hikmah Nuzul Qur'an Rifai Bolotio.


Pada kesempatan itu, Karo Ekonomi membacakan sambutan Gubernur Sulut yang mengucapkan selamat menunaikan ibadah puasa dan memperingati Nuzul Qur'an 1442 H.


Gubernur Olly mengatakan bahwa Ibadah Puasa di Bulan Ramadhan termasuk Tarawih Berjamaah, memiliki berjuta makna dan berjuta berkah bagi siapa yang dengan sungguh-sungguh dan ikhlas menjalankannya. Ibadah Puasa adalah salah satu perjuangan iman dalam melawan segala perkara duniawi, yang mampu menyesatkan pribadi umat.


"Dengan tujuan utama adalah untuk menciptakan manusia yang bertaqwa sehingga bisa mendekatkan diri dengan Allah tanpa adanya sekat pemisah," katanya.


Dalam konteks itu, menurut Gubernur Olly maka Ibadah Puasa di Bulan Ramadhan termasuk Tarawih hendaknya tidak dimaknai hanya sekedar rutinitas tahunan untuk menahan lapar dan dahaga atau hawa nafsu duniawi, akan tetapi lebih dari itu adalah media bagi Umat Islam untuk berlomba-lomba mengalahkan sifat duniawi dan menaburkan benih-benih kebaikan bagi sesama.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar