Rabu, 10 Desember 2014

Palandung Terima Tim Kemenko Polhukam







Pada tahun 2015 akan diselenggarakan Pemilihan kepala daerah secara serentak, baik  di tingkat Provinsi dan beberapa Kab/Kota yang ada di Sulawesi Utara maka dalam menghadapi pesta demokrasi yang dilaksanakan setiap lima tahun sekali Pemerintah Provinsi Sulawesi Utara berkomitmen penuh untuk mengawal setiap tahapan pelaksanaannya  mulai dari persiapan, pelaksanaan dan pasca pelaksanaan. Demikian dikatakan Asisten Pemerintahan dan Kesra Sekda Provinsi Sulut Drs. Jhon Palandung, MSi saat menerima Kunjungan Kerja Tim Pemantauan Kementrian Koordinator Polhukam yang beranggotakan empat orang dan dipimpin oleh ketua Tim Mayjen TNI Yoedhi Swastono selaku Deputi I/Poldadru  (10/12) di ruang Mapaluse Kantor Gubernur Manado.
“Pada prinsipnya pemerintah Provinsi Sulawesi Utara siap apabila dilaksanakan pemilihan kepala daerah secara serentak dan pelaku penyelenggara pilkada seperti KPU dan Bawaslu sulut pun sudah sangat siap dalam menyukseskan pesta demokrasi bagi rakyat Sulawesi Utara.” Lanjut Palandung.
Palandung mengharapkan agar pertemuan ini dapat memberikan kontribusi yang positif dalam mengkolaborasikan dan memaksimalkan kerja sama, baik antar pusat dan daerah maupun antar daerah pelaksana pilkada serentak pada 2015 nanti.
Ketua Tim Pemantauan Kementrian Koordinator Polhukam Mayjen TNI Yoedhi Swastono selaku Deputi I mengatakan bahwa maksud dan tujuan kunjungan kerja ini adalah untuk memantau dan melihat dari dekat persiapan-persiapan yang telah dilakukan oleh pemerintah Provinsi Sulawesi Utara dan penyelenggara Pilkada seperti KPU dan Bawaslu. (Kabag Humas Drs. Jahja P. Rondonuwu, MSi selaku Jubir Pemprov

Tidak ada komentar:

Posting Komentar