Rabu, 14 Oktober 2015

Sumarsono Hijrah Ke Bumi Beringin







Hampir sebulan lamanya nginap di Swissbell Hotel Manado, Penjabat Gubernur Sulut Dr Sumarsono MDM bersama isteri Ny. Tri Rachayu Sumarsono, Rabu (14/10) kemarin, akhirnya hijrah ke rumah dinas Gubernur di Bumi Beringin (bumber) Manado.
Saya sangat bersyukur kalau hari ini (kemarin-red) saya sudah hijrah ke The White House Of Sulawesi Utara (sebutan Rudis Gubernuran Bumber) dari swissbell.  Saya namakan gedung ini sebagai gedung putih Sulut, alasannya karena saat ini kita sedang menghadapi Pilkada serentak, Rabu 9 Desember 2015 mendatang, tujuannya untuk menghilangkan kesan mendukung kontestan tertentu dalam pilada, sebut Sumarsono.
Dirjen Otonomi Daerah Kemendagri RI ini, mengakui sedikit lamanya dia dan isteri tinggal di hotel, karena gedung ini baru selesai di renovasi, dan hari ini (kemarin-red) saya dan isteri serta sespri Imelda, ajudan Riko, Amel dan  Rivo, mulai tinggal di gedung putih ini. Kehadiran saya di gedung ini sebagai symbol Negara, ujar Sumarsono, sembari menambahkan tidak baik tinggal di hotel berlama-lama nanti akan di kritik oleh rakyat.
Sekprov Sulut Ir Siwa R Mokodongan, sebelumnya mengatakan, mudah-mudahan dengan pindahnya Bapak dan Ibu tinggal di rudis ini, kiranya akan membawa berkat, rizkit, dan kesuksesan. Walaupun waktunya hanya singakt tapi harapan kami, kiranya  dari rudis ini pula akan banyak melahirkan ide-ide segar bagi kemajuan pembangunan sulut. 
Hijrah Sumarsono ke rudis gubernur di bumber diawali dengan doa yukuran bersama yang dipimpin Iman Masjid Kartini Bumber, yang dilanjutkan dengan peringatan Tahun Baru Hijriah (1 Muharam) 1437 H.    (Kabag humas Roy Saroinsong SH selaku jubir pemprov).
        

Tidak ada komentar:

Posting Komentar