Pertengahan Bulan Oktober 2016 nanti, Provinsi Sulawesi Utara bakal kedatangan 11 Menteri Asosiation of South East Asian Nation (ASEAN) yang merupakan delegasi resmi untuk menghadiri peringatan 4th Asean Ministerial Meeting On Disaster Management (AMMDM) dan 29th ASEAN Committee On Disaster Management (ACDM) Tahun 2016, dimana Sulut dipercayakan sebagai tuan rumah. Hal itu di katakan, Kapusdiklat BNPB Kol. Dr Bagus selaku panitia pusat pada pelaksanaan rapat dengan panitia daerah di ruang Ex WOC Kantor Gubernur Jumat (05/08), kemarin.
Bagus mengatakan, ada dua kegiatan yang akan berlangsung di Kota Manado yang pertama penyelenggaraan Peringatan Bulan Pengurangan Resiko Bencana (PRB) dari 11-14 Okotber 2016, kegiatan ini akan dibuka oleh Gubernur Sulut Olly Dondokambey SE pesertanya kurang lebih 6 ribu orang dari seluruh Provinsi di tanah air, kedua penyelenggaraan iven AMMDM dan ACDM nantinya akan di buka langsung oleh Presiden RI Joko Widodo di salah satu hotel berbintang di Manado pada 13 Oktober 2016 yang diikuti seratus lebih delegasi sudah termasuk para Menteri dari 11 negara ASEAN.
Sementara Karo Hukum dan Kerjasama BNPB Dicky Fabrian menyebutkan, kegiatan PRB sudah beberapa kali di laksanakan di berbagai daerah di Indonesia, dan kalau kali ini Manado jadi tuan rumah iven nasional dan internasional, hal itu tidak lepas dari perjuangan Kepala BNPB Jenderal Willem Rampangiley yang merupakan putra Sulut. Dihadapan pertemuan para Menteri ASEAN di Hanoi, Rampangiley mengungkan untuk kegiatan Tahun 2016 nanti, kita akan bertemu di kampung saya sendiri, maksudnya (Manado-red), sembari menambahkan Rampangiley sendiri, kini dipercayakan sebagai ketua di bidang kebencanaan di kawasan Asean.
Asisten Pemerintahan dan Kesra Setda Provinsi Sulut Drs Jhon Palandung MSi, mengatakan sesuai arahan dari Bapak Wakil Gunernur Sulut Drs Steven Kandouw, yang juga selaku Ketua Panitia Daerah kiranya dapat mempersiapkan dengan baik, dua kgiatan tersebut, apalagi Presiden Jokowi akan datang di Manado untuk membuka penyelenggaraan AMMDM dan ACDM. Juga selama berlangsungnya dua iven ini panitia pusat telah mengagendakan kegiatan pameran produk unggulan daerah yang diikuti seluruh Provinsi dan khusus untuk Sulut akan melibakan 15 Kabupaten/kota. Pameran ini sekaligus, mendukung promosi wisata Sulut yang sementara dilakukan Pemprov Sulut. Pameran tersebut nantinya akan berlangsung di Kompleks Megamas Manado, ujar Palandung.
Kepala BPBD Sulut Ir Noldy Liow menambahkan, selain pameran, panitia juga akan melakukan bersih-bersih pantai, penanam terumbu karang di pantai bunaken, pemberian award pengharggaan kepada komunitas masyarakat peduli bencana serta gelar relawan dan resiko mandiri. (Humas Pemprov Sulut).
Visi OD-SK : Terwujudnya Sulawesi Utara Berdikari dalam Ekonomi, Berdaulat dalam Pemerintahan dan Politik, serta Berkepribadian dalam Budaya.".
Jumat, 05 Agustus 2016
Bulan Oktober Sulut Kedatangan 11 Menteri ASEAN
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar