Aktor senior Anwar Fuady kembali terpilih sebagai Ketua Umum (Ketum) Pengurus Besar Persatuan Artis Sinema Indonesia (Parsi) periode 2016-2121. Pelantikan pun telah dilakukan Wakil Ketua MPR Oesman Sapta Odang di Waroeng de Bong, Jalan Kayu Putih, Jakarta Pusat, belum lama ini. Dan berbarengan dengan itu, Parsi merubah kepanjangannya dari Persatuan Artis Sinetron Indonesia menjadi Persatuan Artis Sinema Indonesia. Perubahan dilakukan karena kata “sinema” memiliki artis lebih luas ketimbang istilah sinetron, yang hanya terbatas pada artis sinetron. Istilah sinema mencakup semua insan film. Pada kesempatan yang sama, Anwar mengangkat sejumlah pengurus. Mereka – antara lain – Raffi Ahmad, Nikita Willy, Raslina Rasyidin, Ben Kasyafani, Citra Kirana, Marini Zumarnis, Ammar Zoni, Dude Harlino, Meidiana Hutomo, El Manik, Latief Sitepu dan Derry Drajat. Menurut Anwar, selain berprestasi, mereka yang diangkat sebagai pengurus Parsi merupakan artis-artis yang sudah sering tampil di layar kaca. “Jadi, tidak ada pengurus Parsi yang keartisannya diragukan. Mereka semua sudah dikenal oleh masyarakat,” katanya. Anwar menekankan program utama kepengurusannya pada aspek pendidikan. Parsi akan membentuk Parsi Act Course yang berlokasi di Jalan MT Haryono, Jakarta Selatan. “Lewat pendidikan akting, kami ingin melahirkan artis-artis baru yang berbobot. Selain itu, agar ada transformasi ilmu akting dari artis-artis senior pada calon artis,” kata Anwar. Sementara itu kepengurusan di Sulawesi Utara seperti diungkapkan Kabid Humas Parsi Sulut, Caesar Tombeg kepada elnusanews, Kamis (05/10/2016) bahwa akan ada penyesuaian. "Yang periode sebelumnya Ketua DPD Sulut dipegang oleh EK Tindangen, dan untuk periode baru sudah disepakati untuk mengangkat Dr. Kartika Devi Kandouw Tanos,"ungkap Tombeg. Tombeg yang juga merupakan wartawan harian METRO mengatakan bahwa Tindangen legowo untuk menjadi ketua harian. "Pak Ketua (EK Tindangen, red) tak masalah, beliau memilih jadi ketua hariannya, dan apabila istri Wagub Sulut menerima, dalam waktu dekat DPD Parsi Sulut yang baru akan ke Jakarta dimana Ketum Anwar Fuady siap untuk melantik,"jelas Tombeg. (Humas Pemprov Sulut.)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar