Gubernur Sulawesi Utara Olly Dondokambey, SE bersama sang istri tercinta Ketua TP-PKK Sulut Ir Rita Maya Dondokambey Tamuntuan menghadiri ibadah natal di Gereja Masehi Internasional Minahasa (GMIM) USA di Sierra Ave, Fontana, California Senin (25/12/2017) pagi.
Dalam sambutannya, Gubernur Olly mengapresiasi masyarakat Sulut yang tinggal di Fontana California dalam menjaga eratnya ikatan persaudaraan meskipun berada jauh dari Sulut.
Disamping itu, orang nomor satu di bumi nyiur melambai itu juga mengharapkan seluruh masyarakat Sulut yang tinggal di USA dapat menjadi duta wisata untuk mempromosikan pariwisata Sulut di dunia internasional.
Usai ibadah, Gubernur Olly turut menyalami para jemaat yang hadir. Semuanya tersenyum pertanda sukacita natal dirasakan seluruh warga Sulut di USA.
Adapun ibadah itu turut dihadiri perwakilan KJRI di California Pendekar Muda Sondakh, Ketua DPRD Andrei Angouw bersama istri, Sekdaprov Edwin Silangen, SE, MS, Ketua Dharma Wanita Persatuan Sulut Ivonne B. Silangen-Lombok, Anggota DPRD Rocky Wowor bersama istri dan Kepala Biro Umum yang juga Plt. Kepala Biro PKKP Clay June Dondokambey, S.STP, MAP, Pastor Chyntia Londah-Kekung, S.Th dan ratusan warga Sulut di USA.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar