Gubernur Sulawesi Utara Olly Dondokambey, SE mengajak kepada seluruh umat Katolik terlebih khusus kepada Kaum Bapak Katolik Keuskupan Manado memegang arti yang sangat penting dan menjadi panutan dalam kehidupan keluarga, gereja, dan masyarakat baik sebagai pribadi maupun sebagai sebuah organisasi pelayanan serta dalam kehidupan berbangsa dan bernegara.
Hal tersebut disampaikan Gubernur saat menghadiri Perayaan Ekaristi Dan Pembukaan Festival Seni Budaya I Kaum Bapak Katolik Keusukupan Manado Dirangkaikan Dengan Hut Ke 29 Kaum Bapak Katolik Keuskupan Manado Serta Perayaan Tahun Yubelium 150 Tahun Gereja Katolik Di Keuskupan Manado di Gereja Katolik Kristus Raja Kembes, Jumat (20/4).
Dalam sambutannya, bersamaan dengan diadakan Festival Seni Budaya Kaum Bapak Katolik Keuskupan Manado, Gubernur mengingatkan bahwa hendaknya kegiatan ini dijadikan sebagai tali persaudaraan, kebersamaan dan kekompakan antar sesama peserta sekalian.
Gubernur juga mengharapkan agar dalam kegiatan ini tercipta pula berbagai terobosan positif dan inovatif yang mampu menunjang gerak langkah pembangunan gereja dan daerah.
Dalam kesempatan yang sama pula, Gubernur mengajak kepada umat katolik yang hadir untuk menyikapi isu SARA, radikalisme dan terorisme dengan cerdas dan bijak, serta membudayakan empat pilar kebangsaan yakni; Pancasila, UUD 1945, NKRI dan bhinneka tunggal ika dalam setiap lini kehidupan sosial kemasyarakatan, serta hal positif lainnya.
Kegiatan tersebut turut dihadiri oleh uskup Manado Mrg. Benedictus Esthepanus Rolly Untu, MSC., Kapolda Sulut Irjen Pol Bambang Waskito, Penjabat Bupati Minahasa Royke Mewoh, Ketua Umum Badan Pengurus Kaum Bapak Katolik Keuskupan Manado Drs. Edwin L. Kindangen, M.Si., Ketua Panitia Festival Seni Budaya I Kaum Bapak Katolik Keuskupan Manado Ir. Henky Kaunang serta seluruh umat Katolik, (Humas Pemprov Sulut)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar