Jumat, 20 November 2015

Sumarsono Ajak Pol PP Kawal Pilkada Serentak







Penjabat Gubernur Sulut Dr Sumarsono MDM mengajak, Satuan Polisi Pamong Praja (Sat. Pol PP) terus meningkatkan profesionalitas dalam mengawal Pilkada serentak di Sulut.
Penegasan Gubernur itu disampaikan pada apel siaga Sat Pol PP Provinsi Sulut Tahun 2015 dihalaman kantor Gubernur, Jumat ( 20/11) kemarin.
“Untuk itu tingkatkan terus kualitas pelaksanaan tugas, sehingga saudara dapat lebih professional, kompeten dan berintegrasi tinggi, yang diharapkan dapat lebih bmenunjang tupoksioperasional dilapangan,” ujar Dirjen Otonomi Daerah Kemendagri RI ini.
Sumarsono mengatakan, tahapan pelaksanaan Pilkada serentak Tahun 2015 di Indonesia, termasuk di Provinsi Sulut sudah dan sementara berjalan. Sehubungan dengan itu, dalam rangka menjaga dan meningkatkan ketentraman serta ketertiban masyarakat pada saat berlangsungnya tahapan pelaksanaan pilkada Gubernur dan Bupati/Walikota serta Wakil Bupati/Wakil Walikota merupakan tanggungjawab kita bersama, termasuk jajaran Sat Pol PP dan Linmas.
Karena itu diperlukan peningkatan kapasitas dalam menjaga ketertiban umum dan ketentraman masyarakat. Hal ini merupakan salah satu upaya pemerintah membantu penyelenggara pemilu yaitu Komisi Pemilihan Umum (KPU) daerah Prov Sulutdan Kab/ko serta Bawaslu Provinsi serta Panwas di Kab/Ko, agar semakin optimal dalam menjalankan tugas dan fungsi masing-masing, ujar Sumarsono.
Apalagi pilkada ini terkesan istimewa dan memberikan sejumlah hal baru, berbeda dengan pilkada sebelumnya yakni pertama diselenggarakan serentak, serta tidak lagi mengenal adanya puaran kedua, artinya lebih cepat dan lebih efisien dilihat dari sejumlah aspek, tandas Sumarsono. Dalam apel siaga tersebut diikuti peleton dari unsur TNI/Polri, Linmas dan Peleton Sat Pol PP dari Kabupaten/Kota se- Sulut. (humas pemprov sulut).      

Tidak ada komentar:

Posting Komentar