Rabu, 20 November 2013

Silangen Ajak Pelajar Sulut Perangi Narkoba dan AIDS

Penyakit sosial seperti narkoba dan HIV AIDS di kalangan generasi muda sulut perlu mendapat perhatian serius dari semua pihak, karena tidak sedikit pula generasi muda yang kehilangan masa depan akibat terperangkap dengan penyakit sosisal tersebut. Hal itu dikatakan Asisten Pemerintahan dan Kesra Edwin Silangen SE MS Rabu (20/11) kemarin.
Gejala sosial ini telah mengkuatirkan semua pihak, karena telah merusak tatanan kehidupan keluarga, agama, berbangsa dan bernegara. Sebab itulah saat ini narkoba dan HIV-AIDS telah menjadi musuh bersama (The Comom enemy) bangsa indonesia termasuk pemerintah dan masyarakat sulut, ujar Silangen.
Guna menyikapi kondisi yang memprihatinkan ini, mantan Asisten Administrasi Umum memberi beberapa solusi kepada siswa seperti metode ceramah, tanya jawab dan pemutaran video pencegahan, tentang bahaya narkoba dan HIV-AIDS, agar para siswa benar-benar dapat mengetahui secara jelas bahaya dari penyakit itu sehingga adik-adik siswa bisa memeranginya,  sembari menyebutkan, pelaksanaan sosialisasi pendidikan pencegahan narkoba dan HIV-AIDS saat ini, sesungguhnya merupakan upaya preventif untuk meyelamatkan generasi muda dari penyalahgunaan narkoba dan HIV-AIDS, tandas mantan Kadis Penda Sulut ini. (Kabag humas Judisthira Siwu selaku jubir pemprov).