Rabu, 08 Juni 2016

Wagub Sidak Biro ADA

Sekitar jam 10 pagi Rabu (8/06) kemarin Wakil Gubernur Sulut Drs Stven Kandouw melakukan
Sidak di Biro Sumber Daya Alam (SDA). Saat memasuki ruang Biro yang dipimpin DR Fangky Manumpil itu Wagub menanyakan bagi kelancaran koordinasi dgn SKPD teknis seperti: kehutanan dan perkebunan, perikanan dan kelautan, pertanian dan peternakan, serta energi sumber daya mineral dan lingkungan hidup. Wagub mengharapkan seluruf Staff maupun pejabat yang ada mampu membantu pimpinan untuk fasilitasi, koordinasi dan komunikasi yang lebih efektif. Agar lebih mantap dan terus bekerja, kerja dan kerja.
Karo SDA Frangky Manumpil memberi apresiasi atasvkunungan Pak Wagub, dalam rangka memberikan pemninaan terhadap pegawai di Biro SDA. (HUMAS pproc Sulut)

Terkait Pengisian Jabatan Wagub Minta Pertimbangan Wartawan

Pemerintahan Olly Dondokambey SE dan Drs Steven Kandouw di ketahui dalam waktu dekat ini akan melakukan rolling pejabat secara besar-besaran, karena pasangan duet ODSK ini sudah berjalan bulan ke-4. Terkait  dengan itu maka Wakil Gubernur Sulut Drs Steven Kandouw, Rabu (08/06) di ruang Mapalus Kantor Gubernur mengumpul para awak media yang tergabung dalam Jurnalis Independen Pemprov Sulut (JIPS) untuk meminta masukan terkait dengan pengisian jabatan Eselon yang ada di Gedung putih ini.

Mulai dari figur ASN yang bakal menduduki jabatan  Eselon II, III dan Eselon IV.
Wagub meminta wartawan untuk menyampaikan kepadanya rapor para pejabat. Namun Wagub mewanti-wanti agar penilaian yang diberikan wartawan kepada pejabat haruslah objektif. "Harus benar-benar jujur apa adanya bukan karena faktor like or dislike supaya tidak ada yang merasa diuntungkan atau dirugikan dari penilaian ini," ingatnya.
Pada kesempatan ini Wagub menjawab dan menanggapi secara lugas masukan dan saran yang disampaikan Donny Aray Kompas TV, Budi Rarumangkay Sulut Online, Jemsy Tuju Cybernews, Richard Poli Berita Manado, Tonny S Manadotoday.com dan Rolf Lumintang Harian METRO. Diantaranya bidang pariwisata, kavling proyek tim sukses hingga kinerja dan friksi diantara pejabat. "Semua itu akan menjadi kajian dan pertimbangan yang akan ditindaklanjuti," tegas Kandouw yang kerap disebut 'Ahok' dari Sulut. Turut hadir Karo Pemerintahan dan Humas DR Jemmy Kumemdomg MSi, Karo Umum Jemmy Ringkuangan AP MSi dan Kabag Humas Roy Saroinsong SH.(Humas pemprov Sulut).

Pers Harus Sajikan Berita Yang Seimbang

Gubernur Sulut Olly Dondokambey SE mengajak pers harus menyajikan berita yang seimbang terkait dengan pemberitaan pencegahan radikalisme dan terorisme di Sulawesi Utara.
Ajakan Gunbernur tersebut disampaikan Staf Ahli Gubernur Bidang Hukum dan Politik Drs Star Wowor Msi dihadapan peserta  Seminar dan dialog pelibatan Media Massa dalam pencegahan Radikalisme dan Terorisme.
Kegitan yang di gelar Badan Nasional Penanggulangan Terorisme (BNPT) dan Forum Koordinasi Pencegahan Terorisme (FKPT) di  Grya Sintesa Hotel Manado, Rabu (08/06) kemarin, diikuti para wartawan media cetak maupun elektronik serta Humas SKPD terkait.
Gubernur menyebutkan, media mempunyai andil besar dalam pencegahan radikalisme dan terorisme, karena pada kontraradikalisme media massa menjadi mitra dari bidang kontrapropaganda.
Dalam konteks itulah, maka kegiatan seminar dan dialog saat ini menjadi penting untuk kita sukseskan bersama serta jadikan sebagai wahana peningkatan pemahaman kita dalam pencegahan terhadap aneka tindakan radikalisme dan terorisme yang semakin kompleks saat ini.
Selanjutnya Gubernur mengajak pengurus forum koordinasi pemcegahan terorisme  (FKPT) Sulut senantiasa bersinergi positif dengan pemerintah daerah agar semakin mampu memantapkan tekad dan komitmen serta konsistensi untuk memberikan yang terbaik bagi daerah Nyiur Melambai. Sementara itu KetuaPWI Cabang Sulut Drs Vouce Lontaan selaku Ketua Panitia berharap peserta dapat memanfaatkan acara diseminasi ini dengam sebaik-baiknya, agar menjadi bekal dalam melaksanakan peliputan dilapamgan nanti. (Humas pemprov Sulut).