Jumat, 16 Januari 2015

Komunitas Penyandang Autis Doakan SHS





Komunitas Anak-Anak penyandang Autis ikut mendoakan Gubernur Sulut Dr Sinyo Harry Sarundajang, yang merayakan Ulang Tahunnya ke-70 Jumat (16/1) kemarin,  Kiranya di hari Ulang Tahun ini Bapak Gubernur akan selalu mendapat umur panjang serta mendapat pertolongan dan perlindungan dari Tuhan, jelas Allan Umboh salah satu komunitas penyandang autis yang mahir membaca puisi karyanya sendiri, diselah-selah peresmian gedung layanan autis di Jalan Babe palar No 21 Riek Manado.
Allan tak hanya sendirian yang ikut mendoakan sekaligus memuji kemajuan Sulut di bawah kepemimpinan SHS selama 10 tahun, tapi juga rekan-rekan Allan secara diam-diam telah menyiapkan kue ulang tahun dengan lilin angka 70 tahun berjumlah dua buah sekaligus meminta agar orang nomor satu Sulut untuk menyalahkan.
Dengan haru Sarundajang menyalahkan lilin dengan angka 70 Tahun sekaligus meniupnya. Usai meniup lilin SHS langsung memeluk dan mencium  kedua anak autis yang membawa kue ulang tahunnya, seraya berucap  terima kasih karena kalian telah berusaha menyiapkan kue ulang tahun bagi saya. Saya bersyukur karena Tuhan telah  menambahkan usia setahun, sehingga hari ini (kemarin red) boleh genap usia 70 Tahun, jelas Sarundajang.  Semoga kalian akan selalu mendapat perlindungan dari tuhan sembari berpesan agar anak-anak penyandang autis kiranya akan selalu mendapat perhatian serius dari pemerintah. (Kabag humas Drs jahja Rondonuwu MSi selaku jubir pemprov). 


SHS Resmikan Gedung Layanan Autis






Gubernur Sulawesi Utara Dr Sinyo Harry Sarundajang (SHS) Jumat (6/1) kemarin, meresmikan penggunaan gedung layanan penyandang autis milik Dinas Diknas Provinsi Sulut di Jalan Babe Palar No 21 Rike Manado. Peresmian tersebut di tandai dengan penguntingan pita yang dilakukan Ketua Tim Penggerak PKK Provinsi Sulut Ny Deetje Sarundajang Laoh Tambuwun serta disaksikan langsung Wagub Dr Djouhari Kansil MPd, Anggota Deprov Sulut Ayub Ali, Asisten Pemerintahan dan Kesra Drs Jhon Palandung, Kadis Diknas Aseano G Kawatu SE MSi, Kadis Kesehatan dr Grace L Punuh MKes, Dirut RSUP Malalayang dr Maxi Rondonuwu MKes MARS,  serta pejabat terkait lainnya.
Gubernur mengatakan, kehadiran gedung layanan autis di daerah ini merupakan satu langkah maju bagi pembangunan pendidikan dan kesehatan di daerah ini, dalam rangka peningkatan pelayanan public yang prima kepada masyarakat pada umumnya yang sangat merindukan layanan seperti ini.
Karena itu Gubernur berharap Dinas Diknas dan Dinas Kesehatan dapat berkolaborasi untuk memberikan pelayanan prima bagi anak-anak penyandang autis. (Kabag humas Drs Jahja Rondonuwu MSi selaku jubir pemprov).

Komunitas Penyandang Autis Doakan SHS
Komunitas Anak-Anak penyandang Autis ikut mendoakan Gubernur Sulut Dr Sinyo Harry Sarundajang, yang merayakan Ulang Tahunnya ke-70 Jumat (16/1) kemarin,  Kiranya di hari Ulang Tahun ini Bapak Gubernur akan selalu mendapat umur panjang serta mendapat pertolongan dan perlindungan dari Tuhan, jelas Allan Umboh salah satu komunitas penyandang autis yang mahir membaca puisi karyanya sendiri, diselah-selah peresmian gedung layanan autis di Jalan Babe palar No 21 Riek Manado.
Allan tak hanya sendirian yang ikut mendoakan sekaligus memuji kemajuan Sulut di bawah kepemimpinan SHS selama 10 tahun, tapi juga rekan-rekan Allan secara diam-diam telah menyiapkan kue ulang tahun dengan lilin angka 70 tahun berjumlah dua buah sekaligus meminta agar orang nomor satu Sulut untuk menyalahkan.
Dengan haru Sarundajang menyalahkan lilin dengan angka 70 Tahun sekaligus meniupnya. Usai meniup lilin SHS langsung memeluk dan mencium  kedua anak autis yang membawa kue ulang tahunnya, seraya berucap  terima kasih karena kalian telah berusaha menyiapkan kue ulang tahun bagi saya. Saya bersyukur karena Tuhan telah  menambahkan usia setahun, sehingga hari ini (kemarin red) boleh genap usia 70 Tahun, jelas Sarundajang.  Semoga kalian akan selalu mendapat perlindungan dari tuhan sembari berpesan agar anak-anak penyandang autis kiranya akan selalu mendapat perhatian serius dari pemerintah. (Kabag humas Drs jahja Rondonuwu MSi selaku jubir pemprov). 

Kansil Ajak PNS Pemprov Jaga lingkungan Sekitar



Wakil Gubernur Sulut DR Djouhari Kansil mengajak kepada seluruh pegawai negeri sipil (PNS) yang ada di lingkup Pempov Sulut untuk tetap menjaga kelestarian dan kebersihan lingkungan dimana pegawai tinggal.
Hal tersebut disampaikn Wagub saat memimpin apel olahraga bersama seluruh jajaran dan pegawai pemprov sulut yang di gelar jumat (16/1) bertempat di halaman kantor gubernur sulut.
Kansil mengingatkan menjaga kelestarian lingkungan untuk kepentingan bersama, agar terhindar dari kejadian bencana alam yang terjadi di manado tahun lalu. Mengingat tahun lalu banyak rumah dari pegawai yang ikut terkena musibah banjir bandang.
Seluruh pegawai juga agar bersatu padu bersama dengan masyarakat sekitar dalam menjaga kebersihan lingkungan, tidak membuang sampah sembarangan. Pada kesempatan tersebut juga, Kansil bersama seluruh pejabat eselon II yang hadir dan pegawai berdoa bagi Gubernur Sulut DR SH Sarundajang yang pada hari jumat 16 desember genap berusia 70 tahun, banyak prestasi dan terobosan yang telah dilakukan Sarundajang dalam membangun Sulut. Semoga di usia baru Sarundajang tetap dalam kesehatn yang baik dan terus berkarya bagi pembangunan sulut kedepan.