Senin, 08 Agustus 2016

Hari ini Teknikal Meeting Lomba Gerak Jalan

Kadis Pemuda dan Olahraga Drs Mecky M Onibala MSi, selaku Koordintor Seksi Olahraga HUT ke-71 Kemerdekaan RI dan HUT ke-52 Provinsi Sulut, Selasa (09/08) hari ini akan menggelar Teknikal Meeting lomba gerak jalan 8 Km, 17 Km dan gerak jalan 45 Km. Kegiatan yang akan berlangsung diruang Mapaluse Kantor Gubernur Pukul 13:00 Wita.
Mengingat pentingnya pertemuan ini, Onibala berharap  undangan atau SKPD untuk hadir tepat waktu. Karena yang akan memimpin adalah Asisten Pemerintahan dan Kesra Drs Jhon Palandung MSi (Humas Pemprov Sulut).

Megawati Hadiri TIFF 2016

Presiden RI ke 5 Megawati Soekarno Putri Menghadiri pembukaan Tomohon International Flower Fesrival (TIFF) ke 6 yang diselenggarakan Senin (8/8) bertempat di kota Tomohon.

Pada kesempatan tersebut Megawati di dampingi Gubernur Sulut Olly Dondokambey dan Wagub Steven Kandouw menyaksikan parade mobil bunga hias yang akan mengikuti perlombaan.

Gubernur dalam sambutan menyatakan terima kasih kepada Pemerintah Kota Tomohon yang telah menggelar kegiatan besar ini guna menunjang perkembangan pariwisata di kota Tomohon dan terutama Sulut.

Turut hadir dalam acara tersebut Ketua TP PKK Sulut ibu Rita Dondokambey Tamuntuan, Wakil TP PKK Dr. Kartika Devi Kandouw Tanos, unsur Forkopimda Sulut dan tamu undangan lainnya.

Megawati: Pancasila Berkat Bagi Bangsa

Presiden Republik Indonesia ke 5 Megawati Soekarno Putri mengingatkan kepada seluruh elemen masyarakat yang ada di bumi nyiur melambai untuk tetap menjaga kehidupan bersama dengan tetap berpegang pada Idioligi negara yakni Pancasila, karena pancasila itu merupakan berkat bagi bangsa.

Hal tersebut disampaikan Megawati saat mengunjungi gereja GMIM Sion di Tomohon, Senin (8/8). Gereja tersebut pernah di kunjungi Soekarno mendiang ayah Megawati yang merupakan Presiden Pertama RI.

Megawati berpesan agar masyarakat tetap menjaga pluralisme, kebersamaan yang di tunjukan masyarakat Sulut harus terus di pupuk dan di pertahankan, kita bisa kuat karena kita menjaga kebersamaan  karena hal tersebut juga telah di tanamkan Soekarno sejak dulu, Soekarno datang ke Tomohon saat membuka sidang raya GMIM tahun 1957 bebicara di depan umat kristen tentang dasar negara Indonesi yang menjunjung tinggi nilai keberagaman, itu merupakan bukti yang kuat.

Megawati bangga Ayahnya pernah datang berbagi bersama umat Kristiani di Sulut, menunjukan betapa kuatnya persatuan Indonesia.

Pada kesempatan tersebut, Megawati juga melihat sejumlah foto kunjungan Presiden Soekarno di gereja tersebut. Turut hadir Gubernur Olly Dondokambey dan Wakil Gubernur Steven Kandouw, Ketua TP PKK Sulut Ibu Rita Tamuntuan Wakil ketua TP PKK Dr. Kartika Devi Kandouw Tanos, unsur Forkopimda Sulut dan tamu undangan lainnya.(humas provinsi sulut)

Megawati Resmikan Gereja Bukit Moria Manado

Presiden RI ke-5 Ibu Hj. Megawati Soekarno Putri, Senin (08/08) kemarin, meresmikian gedung gereja Jemaat GMIM Bukit Moria Tikala Baru Wil. Manado Timur IV Manado. Peresmian gedung gereja bernilai Rp. 6 M itu, ditandai dengan penandatanganan prasasti oleh Ibu Megawati yang juga selaku Ketua Umum DPP PDIP ini bersama Ketua BPMS GMIM Pdt DR HWB Sumakul serta turut disaksikan oleh Gubernur Sulut Olly Dondokambey SE, Wagub Drs Steven Kandouw, serta Ketua BPMJ Bukit Moria Pdt Ekmon Mayampo STh. Sementara untuk pentahbisan gedung gereja sebelumnya telah dilakukan olej  Ketua BPMS GMIM Pdt DR HWB Sumakul yang ditandai dengan penekanan tombol pembukaan selubung papan nama, penguntingan pita dan pembukaan pintu gereja.
Gubernur dalam sambutannya taklupa menyampaikan ucapan  terima kasih kepada Presiden ke-5 Ibu Megawati Soekarno Putri yang telah berkenan menyumbangkam lonceng gereja bagi Jemaat Bukit Moria, sekaligus membunyikannya. Kehadiran  Ibu dalam menghadiri perayaan Hari Ulang Tahun Jemaat ke-51 dan Pentahbisan gedung gereja yang baru ini kiranya akan membawa kebahagiaan tersendiri bagi kehidupan berjemaat.
"Karena itu, Saya atas nama BPMJ, Pelayan Khusus dan seluruh Jemaat GMIM Bukit Moria Tikala Baru Manado tak lupa mengucapkan terima kasih kepada Ibu Mehawati yang sudah  menghadiri sekaligus meresmikan gedung gereja ini", kata Dondokambey yang juga selaku Ketua Umum Panitia.
Mudah-mudahan berkat dan penyertaan Tuhan yang membawa kita  saat ini akan lebih memperkuat iman dan kesetiaan jemaat kepada Tuhan.
Gubernur juga menyebutkan, orang kristen harus berani pikul salib, karena tanpa pikul salib hidup kita akan menjadi sia-sia, sembari mengajak warga gereja harus mendukung setiap program Pemprov Sulut dalam upaya mengentaskan kemiskinan melalui program Operasi Daerah Selesaikan Kemiskinan (ODSK) yang saat ini sedang bergulir, disamping itu warga gereja di ajak untuk terus berkarya, berinovasi, menciptakan terobosan dan meningkatkan kapasitas diri, serta mengoptimalkan berbagai potensi dan sner daya yang dimilikinya, tandas Dondolambey. Turut hadir Ketua TP PKK Sulut Ibu Rita Maya Dondoksmbey Tamuntuan, Wakil Ketua TP PKK Sulut dr Devi Kartika Kandouw Tanos, Unsur Dorkopimda Sulut, para Bupati/Walikota serta pejabat teras Pemprov. (Humas pemprov Sulut).