Minggu, 06 April 2014

Wagub: Gereja Budayakan Gerakan Menanam

Wakil Gubernur Sulut DR. Djouhari Kansil MPd mengatakan setiap warga gereja hendaknya mampu membudayakan gerakan menanam, hal itu dikatakannya saat beribadah bersama Jemaat GMIM Bethel Bulo Wil. Wori Minut, Minggu (6/4). Ibadah yang dihadiri pula Isteri Wagub Sulut Ny Mieke Kansil Tatengkeng, Asisten I Bidang Pemerintahan dan Kesra, Kadis Kesehatan dr. Grace Punuh M.Kes, Kadis Koperasi dan UMKM Drs. Mourits Berhandus SH MSi, Kabid Binwas BKD Sulut Jhon Marentek AP MSi. Menurut Kansil Jemaat Bethel memiliki sumber daya alam yang cukup melimpah untuk menanam pohon cabe (rica), tomat dan sayur-mayur, karena itu kiranya budaya menanam di tengah-tengah persekutuan jemaat perlu erus digerakan, sehingga warga jemaat di kemudian hari tidak akan kesulitan untuk mencari kebutuhan pokok ini, ajaknya. sembari menyebutkan, gerakan ini sudah lama di gulirkan oleh pemerintah provinsi maupun pemerintah kab. minut, karena itu marilah sekali lagi saya ajak agar jemaat mau memanfaatkan setiap lahan yang ada baik dikebun maupun halaman rumah untuk dimanfaatkan menanam bahan kebutuhan pokok seperti ini. 

Bagian lain Kansil juga mengajak, jemaat Bethel  untuk dapat memberikan hak suaranya pada pemilu legislatif  9 April 2014 mendatang dengan jujur dan adil.  Karena hak suara anda sangat menentukan terpilihnya para wakil-wakil rakyat yang nantinya akan duduk dalam lembaga legislatif di DPR-RI, DPD-RI serta DPRD Provinsi serta DPRD Kabupaten/Kota. (Kabag humas Judisthira Siwu selaku jubir pemprov).