Kamis, 27 Maret 2014

Mokodongan : Pemprov Dukung Program Kegiatan PKK

Sekretaris Provinsi (Sekprov) Sulut Ir. Siswa R Mokodongan menegaskan, Pemprov Sulut telah  berkomitmen untuk terus  mendukung program kegiatan TP. PKK Provinsi Sulut. Penegasan Mokodongan itu disampaikan pada pertemuan bertajuk  Peran Dewan Pembina Bagi Perempuan Pedesaan Tingkat Prov. Sulut Tahun 2014 yang digelar bersama antara BPMPD Sulut dengan TP. PKK Provinsi Sulut di Sekretariat TP. PKK Sulut Kompleks Kantor Gubernur, Kamis ( 27/3) kemarin.
 Pertemuan yang dihadiri langsung Ketua TP.PKK Sulut Ibu Deetje Adellin Sarundajang Laoh Tambuwun serta para pengurus dan Anggota TP.PKK Sulut itu berlangsung dalam suasana akrab.
Karena ini sudah menjadi komitmen kita bersama, maka tidak ada kata lain, setiap program dan kegiatan TP.PKK Sulut harus kita dukung dan sukseskan, ujar Mokodongan. Sembari mengingatkan, kita harus jadi orang-orang yang amanah serta setia hingga akhir dalam membantu TP.PKK, karena secara hukum sudah ada kesepakatan lewat MOU, yang telah ditandatangani dua belah pihak dan ini mengikat. Karena itu  saya akan kontrol langsung setiap dana-dana kegiatan PKK yang tersebar di SKPD Pemprov. Jadi Ibu Deetje selaku Ketua TP.PKK Provinsi tak perlu ragu, tetapi yakinlah karena Kopri Sulut berada di belakang TP.PKK.  Janji Mokodongan.
Sementara Ibu Deetje Sapaan Akrab First Lady Sulut ini, menyebutkan pertemuan ini sebagai tindak lanjut  dari  Keputusan Gubernur Sulut No. 128 Tahun 2013 Tentang Penetapan Kembali Dewan Penyantun Tim Penggerak Pemberdayaan dan Kesejahteraan Keluarga Tingkat Provinsi Sulut.
Menurut Ibu Dey, dari sekian banyak SKPD yang ada baru 15 SKPD yang melakukan MOU dengan TP.PKK di Tahun 2014 ini. Padahal pada Maret dan April 2014  ada dua agenda penting yang harus dilaksanakan seperti kegiatan bulan bhakti gotong royong dan hari kesatuan gerak PKK. Dua agenda ini sangat penting walaupun kegiatannya  hampir bersamaan dengan agenda Pemilu 2014 mendatang. Ibu Dey menambahkan, menjadi tugas dewan penyantun adalah membantu, memfasilitasi dan mendukung pelaksanaan program-program Gerak Tim Penggerak Pemberdayaan dan Kesejahteraan Keluarga, kuncinya. Turut hadir Kepala BPMPD yang diwakili Kabid Penguatan Kelembagaan Dra Anita Lomban MSi. (Kabag humas Judisthira Siwu selaku jubir pemprov).