Sabtu, 16 Desember 2017

Jadi Show Window, Wagub Kandouw Motivasi Badan Penghubung Untuk Bekerja Optimal

Wakil Gubernur Sulawesi Utara Drs. Steven O.E. Kandouw menghadiri perayaan pra natal Badan Penghubung Sulawesi Utara di Jakarta, Jumat (15/12/2017) sore.

Dalam sambutannya Kandouw menerangkan, natal merupakan momentum yang tepat bagi jajaran badan penghubung Sulut untuk meningkatkan motivasi dan semangat berkarya. Apalagi, Badan Penghubung Sulut merupakan show windownya bumi nyiur melambai. Artinya Badan Penghubung berperan dalam meningkatkan kualitas, akurasi, dan kelengkapan data base (potensi) daerah serta penggalakan kegiatan promosi daerah dan pembinaan masyarakat Sulut di Jakarta dan sekitarnya.

"Kantor penghubung fungsinya tidak main-main. Apalagi perannya sebagai show window yang tentunya diperhatikan banyak orang," katanya.

Oleh karena itu Kandouw meminta jajaran Badan Penghubung Sulut untuk bekerja maksimal sehingga menghasilkan out put yang memuaskan.

"Sebagai orang beriman, Mari kita jadi penyelenggaraan natal ini sebagai refleksi untuk meningkatkan keimanan dan mengaktualisasikan nilai natal dalam meningkatkan kualitas pelayanan," ujarnya.

Disamping itu, Wagub Kandouw juga mengingatkan jajaran Badan Penghubung Sulut untuk terus meningkatkan kualitas Sumber Daya Manusia (SDM) baik ASN dan THL dalam mendukung kelancaran kegiatan operasional dan administratif.

"Saat ini bukan hanya ASN yang melalui assesment tetapi juga THL. Ini penting untuk memberdayakan SDM yang ada. Sehingga penempatan ASN dan THL berdasarkan kemampuannya," imbuhnya.

Adapun tema perayaan pra natal Badan Penghubung Sulut bersumber dari Kolose 3 : 15 a tentang Hendaklah damai sejahtera Kristus memerintah dalam hatimu.

Kegiatan itu turut dihadiri Kepala Badan Penghubung Sulut Weldy Poli beserta para pejabat eselon IV dan staf.

Gubernur Olly : Natal Membawa Damai Bagi Umat Manusia

Natal memiliki makna yang agung dan mulia serta senantiasa menghadirkan kesukacitaan dan damai sejahtera bagi kehidupan segenap umat manusia di dunia.

Hal itu disampaikan Gubernur Sulawesi Utara Olly Dondokambey, SE dalam sambutan yang diwakili Kepala Dinas Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) Ir. Bach A. Tinungki, M.Eng pada Perayaan natal PT. PLN (Persero) Regional Manado yang dilaksanakan di Manado, Jumat (15/12/2017) malam.

"Oleh karenanya, peristiwa natal kemudian menjadi hal yang sangat penting dan mendasar tidak hanya karena sukacita, damai sejahtera dan cinta kasih yang dibawa-Nya, namun terlebih karena kelahiran Kristus telah membawa damai, memberikan pengampunan dan keselamatan bagi umat manusia yang telah jatuh dalam dosa, sebagaimana pemahaman iman kita selaku umat kristiani," katanya.

Oleh karena itu, menurut Gubernur Olly, pemaknaan itu membawa umat kristen untuk merayakan natal tidak sekedar dalam konteks seremonial kebiasaan atau tradisi semata, melainkan harus benar-benar murni pengakuan iman atas kelahiran Yesus Kristus sebagai juruselamat umat manusia.

"Ini terimplementasi lewat ucapan syukur dan pembaharuan diri, sehingga natal akan membawa makna bagi kita semua," ujarnya.

Orang nomor satu di bumi nyiur melambai itu juga mengingatkan seluruh pimpinan dan jajaran PT. PLN (Persero) Regional Manado untuk mengimplementasikan pemaknaan garam dan terang dunia dalam menapaki langkah bersama membangun daerah.

"Jadikanlah Perayaan Natal sebagai wadah aktualisasi iman dan kasih kepada Tuhan dan sesama, melalui berbagai tugas pelayanan sesuai karunia dan talenta yang kita miliki. Disamping itu, perayaan yang bernuansa religius sosial ini merupakan momentum yang penting dan strategis untuk saling memaafkan, saling melengkapi, saling menopang, menciptakan keharmonisan, serta membina kerukunan," ungkapnya.

Lebih jauh, masih dalam sambutan, Gubernur Olly mengajak seluruh pimpinan dan jajaran PT. PLN (Persero) Regional Manado Senantiasa termotivasi untuk meningkatkan profesionalitas, kompetensi, etos kerja dan disipilin, agar dapat mempersembahkan karya pembangunan bagi kesejahteraan rakyat.

"Saya mengajak saudara sekalian, untuk bekerja baik dan bekerja keras mengupayakan alam ciptaan-Nya menjadi berkat bagi sesama manusia, dan menghasilkan buah. Kini saatnya bagi segenap umat kristiani terlebih khusus jajaran PT. PLN (Persero) Regional Manado, untuk bergandengan tangan, meneladani falsafah hidup sebagai pekerja-pekerja keras, yang mau menabur, mau berkorban penuh kesabaran, untuk menanti hasil yang lebih baik," imbuhnya.

Sebelumnya dalam khotbah yang disampaikan Ketua Badan Pekerja Majelis Sinode (BPMS), Pdt Dr HWB Sumakul disampaikan Firman Tuhan dari Kolose 3 : 15 a tentang Hendaklah damai sejahtera Kristus memerintah dalam hatimu.

Menariknya, pada perayaan natal itu dirangkaikan dengan penyerahan bantuan dari PT. PLN kepada para Hamba Tuhan, rumah ibadat dan lainnya.

Adapun kegiatan itu turut dihadiri Anggota Komisi VII DPR RI Bara Hasibuan, General Manager (GM) PT. PLN Wilayah Suluttenggo Edison Sipahutar, GM PT. PLN Unit Induk Pembangunan Sulbagut Fajar Suroyo, para karyawan PLN dan perwakilan dari instansi terkait.

Musda Korpri Untuk Menjaga Eksistensi Organisasi

Sebagaimana diamanatkan Pasal 126 ayat (1) Undang-Undang Nomor 5 Tahun 2014, Korpri merupakan tempat berhimpunnya para Pegawai ASN.

Hal itu disampaikan Sekdaprov Sulawesi Utara Edwin Silangen, SE, MS dalam sambutan yang diwakili Plh Sekdaprov Sulut yang juga Asisten I Bidang Pemerintahan dan Kesejahteraan Rakyat Drs. John Palandung, M.Si pada Musyawarah Daerah Korpri Sulut yang dilaksanakan di Ruangan C.J Rantung, Jumat (15/12/2017) siang.

"Dimana Korpri bertujuan untuk menjaga kode etik profesi dan standar pelayanan profesi ASN, serta untuk mewujudkan jiwa korps ASN sebagai pemersatu bangsa," katanya.

Lanjut Silangen, untuk mencapai tujuan itu, Korpri memiliki fungsi, yaitu : pembinaan dan pengembangan profesi ASN, memberikan perlindungan hukum dan advokasi kepada anggota Korpri terhadap dugaan pelanggaran Sistem Merit dan mengalami masalah hukum dalam melaksanakan tugas kemudian, memberikan rekomendasi kepada mejelis kode etik Instansi pemerintah terhadap pelanggaraan kode etik profesi dan kode prilaku profesi serta menyelenggarakan usaha untuk peningkatan kesejahteraan anggota Korpri sesuai dengan ketentuan perundang-undangan.

"Dalam konteks demikian, Dewan Pengurus KORPRI sebagai penentu bagi tercapai atau tidaknya tujuan KORPRI, kemudian senantiasa dituntut aktualisasi peran dan tanggungjawabnya, serta diharapkan mampu menyesuaikan dengan kemajuan zaman, dan berbagai regulasi yang berkembang," ujarnya.

Diketahui, seiring diberlakukannya Peraturan Pemerintah Nomor 18 Tahun 2016 tentang Perangkat Daerah yang baru, Lembaga Korpri yang dalam ini Sekretariat Dewan Pengurus Korpri, mengalami perubahan struktur organisasi. Oleh karena itu, Silangen berharap perubahan itu semakin memotivasi Korpri Sulut.

"Perubahan ini tidak menyurutkan eksistensi Korpri Provinsi Sulawesi Utara, terlebih dalam memberikan pelayanan dan pengabdian kepada masyarakat, daerah, bangsa dan Negara," paparnya.

Lebih jauh, masih dalam sambutan, Silangen mengajak seluruh Dewan Pengurus Korpri Sulut Periode 2017-2022 senantiasa menyadari peran, tugas dan tanggungjawab yang diemban masing-masing.

"Berada dalam satu tekad dan komitmen serta dapat menerapkan paradigma baru untuk menjadikan Korpri Provinsi Sulawesi Utara sebagai lembaga yang independen, mandiri, profesional, solid dan tidak diskriminatif dalam memberikan pelayanan, sebagaimana amanat dari Bapak Presiden Jokowi," imbuhnya.

Pertemuan itu turut dihadiri Asisten II Bidang Perekonomian dan Pembangunan, Rudi Mokoginta, SE, M.TP, Kepala BKD Dr. Femmy Suluh, Plh Kepala Biro PKKP yang juga Kepala Bagian Pengendalian dan Kerjasama Fery Jones Sangian, MAP dan perwakilan dari kabupaten dan kota di Sulut. (BerSin) (Humas Pemprov Sulut)

Berikut susunan anggota dewan pengurus Korpri Provinsi Sulawesi Utara Masa Bakti 2017-2022

-Penasehat
1. Gubernur Sulawesi Utara Olly Dondokambey, SE

2. Wakil Gubernur Sulawesi Utara Drs. Steven O.E. Kandouw

-Ketua
Sekretaris Daerah Provinsi Sulawesi Utara Edwin Silangen, SE, MS

-Wakil Ketua I
Asisten Pemerintahan dan Kesejahteraan Rakyat Drs. John Palandung, M.Si

-Wakil Ketua II
Asisten Perekonomian dan Pembangunan Rudi Mokoginta, SE, M.TP

-Wakil Ketua III
Asisten Adminstrasi Umum Ir. Roy Roring, M.Si

-Sekretaris
Kepala Badan Kepegawaian Daerah Dr. Femmy Suluh

-Bendahara
Kepala Badan Pengelola Keuangan dan Aset Daerah Praseno Hadi, Ak, MM

-Bidang Organisasi dan Kelembagaan
Ketua : Kepala Biro Organisasi Farly Kotambunan, SE

-Bidang Pembinaan Disiplin, Jiwa Korsa dan Wawasan Kebangsaan Ketua : Kepala Badan Kesatuan Bangsa dan Politik Steven Liow, S.Sos

-Bidang Perlindungan dan Bantuan Hukum
Ketua : Kepala Biro Hukum Glady Kawatu, SH, M.Si

-Bidang Usaha dan Kesejahteraan Ketua : Kepala Dinas Koperasi & UMKM Ch. E. Talumepa, SH, M.Si

-Bidang Kerohanian, Olahraga, Sosial dan Budaya
Ketua : Kepala Dinas Pendidikan Gemmy Kawatu, SE, M.Si

-Bidang Pengendalian
Ketua : Inspektur Sulut Adrianus Nixon Watung, SH