Rabu, 23 April 2014

ONIBALA BUKA SOSIALISASI DAN OUTREACH STAR



Program State Accountability Revitalization (STAR) merupakan program yang diinisiasi oleh pemerintah Indonesia dalam mendukung reformasi di bidang manajemen keuangan dan audit sektor publik, yang pendanaannya berasal dari pinjaman (Loan) Asian Development Bank (ADB). program ini berkosentrasi untuk meningkatkan akuntabilitas pengelolaan keuangan pada instansi-instansi pemerintah melalui peningkatan  kompentens istaf pengelola keuangan negara dan internal auditor pemerintahan dan dalam program STAR-SDP BPKP berperan sebagai project implementation unit. Demikian dikatakan Gubernur Sulawesi Utara yang diwakili oleh Inspektur Provinsi Sulut Drs. Mecky M. Onibala, Msi saat membuka Sosialisasi dan Outreach Program Star yang dilaksanakan oleh BPKP Perwakilan Prov. Sulut (23/4) di Arya Duta Hotel Manado.
Onibala mengatakan Pengawasan dan penerapan prinsip akuntabilitas atas pelaksanaan kewenangan pemerintah menjadi mainstream dalam manajemen pemerintahan harus diterapkan standar kinerja sejauh mana target  dan tujuan yang telah dicapai sehingga bisa dijadikan rujukan dalam konteks akuntabilitas publik baik secara vertikal maupun horisontal,  disinilah terletak urgenensi pengawasan atau audit kinerja untuk akuntabilitas terhadap penyelenggaraan pemerintahan daerah.
Pada kesempatan itu Onibala menekankan kepada para Inspektur dan Kepala BKD Kabupaten/Kota untuk mengelola dengan baik honerer K2 agar ke depan tidak timbul permasalahan hukum yang dapat merugikan para kepala SKPD yang menandatangani surat keterangan tanggung jawab. Dan Lebih lanjut Onibala mengatakan bahwa peran inspektorat dan BPKP tidak berguna jika seluruh Kab/Kota di Provinsi Sulut semuanya mendapat opini disclaimer oleh karena itu perlu perhatian terhadap manajemen pengelolaan keuangan yang baik. disamping itu Onibala menekankan kepada seluruh BKD yang ada di Provinsi maupun Kab/Kota agar tidak seenaknya memindahkan PNS yang mempunyai kemampuan teknis, terutama  teknis di bidang keuangan agar pengelolaan keuangan menjadi lebih baik.
Kepala BPKP Perwakilan Provinsi sulut Adil H. P. Simanjuntak mengatakan bahwa program STAR ini bertujuan untuk  tata kelola keuangan baik agar lebih meningkatkan efisiensi, efektifitas dan pengawasan keuangan publik, di samping itu untuk memperkuat  SDM auditor dalam melakukan pengawasan.
Hadir pada kesempatan itu Kepala Biro perencanaan dan pengawas Program STAR BPKP Pusat Justan Ridwan Siahaan. Acara sosialisasi ini dikuti oleh para Kepala Inspektur dan Kepala BKD Kab/Kota se Provinsi Sulut dan dilaksanakan sehari. (DR. Jemmy S. Kumendong, MSi, Kabag Humas selaku Jubir Pemprov)


WAGUB: HASIL PEMILU DEMI KEMAJUAN SULUT



Wakil Gubernur Sulut DR Djouhari Kansil, Mpd menyatakan bahwa apapun hasilnya nanti,  Pemilihan Umum (Pemilu) harus diterima oleh warga Sulut karena semuanya itu demi kemajuan Sulut sendiri.
Hal tersebut disampaikan Wagub disampaikan Kansil saat menghadiri Rapat Pleno Terbuka Rekapitulasi Hasil Perhitungan Perolehan Suara Partai Politik dan Calon Anggota DPR, DPD, DPRD Provinsi Pemilu Tahun 2014 Tingkat Provinsi Sulut, yang diselenggarakan Rabu (23/4), bertempat di Manado Tateli Beach Resort (Ex Hotel Sedona).
“Pemilu telah berjalan dengan baik, saat ini kita semua menanti siapa yang akan mewakili rakyat di DPR, DPD dan DPRD, kita semua berharap pemilu ini dapat memberikan hasil positif demi kemajuan Sulut,” ujar Kansil.
Selain itu juga, Kansil memberikan apresiasi kepada Komisi Pemilihan Umum (KPU) Sulut sebagai pihak penyelenggara pemilu, pihak Polri dan TNI yang telah bekerjasama mensukseskan dan mengamankan jalannya pemilu di Sulut. Karena, tanpa kerjasama yang baik antara sesama insan penyelenggara pemilu, tidak mungkin Pemilu di Sulut akan berjalan baik.
Wagub juga mengharapkan siapapun yang menjadi pemenang nanti dapat memberikan kontribusi yang baik bagi kemajuan Sulut. “Dalam pemilu ini ada yang menang ada juga yang kalah, saya mengharapkan apapun hasilnya itu sudah merupakan yang terbaik, kita semua harus mendukung bersama, saya berharap juga rapat pleno rekapitulasi ini berjalan dengan lancar,” kata Kansil.
Senada juga dengan Wagub, Ketua KPU Sulut YEssy Momongan menyatakan rapat pleno ini harus berjalan dengan jujur dan aman, karena ini merupakan hasil akhir penentuan siapa yang menjadi pemenang dalam pemilu tahun 2014 ini.
 Rencananya Rapat ini akan diselenggarakan selama dua hari sd tanggal 24 April sampai dengan selesai. Turut hadir dalam kegiatan tersebut unsur Forkoppimda Sulut, seluruh angota KPU Sulut, para wakil dari Partai Politik, LSM dan insan pers Sulut. (Kabag Humas DR J Kumendong selaku jubir Pemprov Sulut)