Rabu, 10 Juni 2015

Palandung Buka Musprov PGPI Sulut

Asisten Pemerintahan dan Kesra Setda Provinsi Sulut Drs John H Palandung MSi mewakili Gubernur Sulut menghadiri dan membuka Acara Musyawarah Persekutuan Gereja-Gereja Pentakosta Indonesia (PGPI) Sulut, Rabu (10/6) kemarin, di Ruangan CJ Rantung Kantor Gubernur Sulut.
Palandung mengatakan PGPI turut berkontribusi aktif dalam menyelesaikan masalah sosial yang terjadi ditengah-tengah bangsa dan Negara, termasuk di Sulut. “PGPI melakukan terobosan-terobosan baru sehingga semakin memantapkan eksistensi dalam melaksanakan tugas pelayanan bagi sesama”, ucap Palandung.
Asisten mengajak segenap komponen PGPI untuk meningkatkan komitmen, konsistensi, dan sinergitas dalam kehidupan bergereja, bermasyarakat, berbangsa, dan bernegara. PGPI hendaknya dimaksimalkan dalam merumuskan berbagai program kerja yang mencakup pemantapan revitalisasi makna Pentakosta, termasuk aktif membekali diri dengan kemampuan pribadi baik Kecerdasan Intelektual, Kecerdasan Emosional, dan Kecerdasan Spiritual.
Palandung memberikan apresiasi atas perkembangan PGPI, termasuk dalam berkontribusi mendukung kemajuan yang ada di Sulawesi Utara. Harapan kedepannya agar PGPI terus berkembang dan menjadi garam dan terang bagi dunia. (Kabag Humas Drs Jahja P Rondonuwu MSi selaku jubir Pemprov)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar