Senin, 03 Agustus 2015

Gubernur Lantik Kepala Perwakilan BPKP Sulut





Gubernur sulawesi utara DR Sinyo Harry Sarundajang melantik kepala perwakilan kantor Badan Pengawasan Keuangan dan Pembangunan (BPKP) Sulut.
Pengambilan sumpah janji dan pelantikan kepala perwakilan BPKP Sulut dari pejabat lama Drs. Hadil Hamonangan Pangihutan kepada pejabat baru Sihar Panjaitan dilaksanakan Senin (3/8), bertempat di ruang rapat CJ Rantung, kantor gubernur Sulut.
Gubernur Sarundajang dalam sambutan mengatakan kepada kepala BPKP baru agar memberikan totalitas penuh sebagai kepala perwakilan yang baru. Dimana tugas BPKP melakuan pengawasan di bidang keuangan dan pembangunan, sesuai peraturan yang berlaku, hasil pengawasan dilaporkan kepada presiden demi kebijakan yang akan dilaksanakan di daerah nantinya.
Peranan BPKP di daerah penting demi pemberantasan KKN, oleh karena itu tugas dan fungsi BPKP sangat strategis serta harus dikerjakan secara profesional. BPKP bermitra dengan pemda dalam peningkatan kinerja agar pembangunan daerah lebih berkembang.
BPKP bermitra dengan inspektur daerah dalam hal pengawasan pelaksanaan APBD. Harmonisasi BPKP dan pemda berjalan selama ini dengan baik, dimana Sulut berhasi mendapat prestasi membanggakan dalam hal pengelolaan keuangan daerah, itu semua dicapai karena BPKP juga banyak membantu dalam hal pengawasan.
Dikatakan Gubernur Pemprov Sulut tetap berkomitmen melaksanakan pengelolaan keuangan daerah yang akuntabel dan pemerintahan yang bersih, penataan terus dilakukan dan membutuhkan pendampingan BPKP demi perbaikan dan pengembangan pengelolaan keuangan daerah. Gubernur juga memberi apresiasi atas sinergitas yang terbangun yang memberikan banyak hasil positif dan akan lebih memantapkan kerjasama dengan BPKP.
Deputi BPKP bidang pengawasan keuangan daerah yang turut hadir dalam acara pelantika  Dadang Kurnia pejabat baru optimalkan kinerja, berkoordinasi baik dengan pemda dan jaga kepercayaan, berkomitmen untuk kinerja yang lebih baik, optimalkan kemampuan SDM, segera bersinergi dengan pemdan, aparat dan seluruh skpd di wilayah Sulut.
Turut hadir dalam acara tersebut Wakil Gubernur Sulut DR Djouhari Kansil, Ketua DPRD Sulut Steven Kandouw, Unsur Forkopimda Sulut, pajabat eselon II pemprov sulut dan pejabat jajaran BPKP sulut.(Kabag humas Roy Saroinsong SH selaku jubir pemprov).


Tidak ada komentar:

Posting Komentar