Rabu, 07 September 2016

Wagub: Sulut berbangga satukan budaya nusantara

Sulawesi Utara patut berbangga menjadi daerah tempat berkumpulnya seluruh budaya nusantara, hal ini disampaikan Wakil Gubernur Sulut Drs. Steven  Kandouw saat membuka secara resmi acara temu taman budaya se Indonesia yang digelar di Taman Budaya Sulawesi Utara, Manado Selasa (06/09) kemarin.

Dalam kesempatan ini, Kandow mengatakan bahwa temu taman budaya ini menjadi ajang pengembangan dan pendalaman seni dan budaya bukan hanya Sulawesi Utara melainkan seluruh Indonesia.

Kandouw juga mengapresiasi para pelaku seni "menurut  hemat saya, para pelaku seni mempunyai rasa cinta dan karsa yang tinggi terhadap nilai nilai kehidupan" ungkap Kandouw.

Ditengah gencarnya Provinsi Sulawesi Utara dalam promosi pariwisata Kandouw juga menambahkan bahwa temu taman budaya ini dilaksanakan pada waktu yang tepat, dimana pada saat yang bersamaan tingkat kunjungan wisatawan di Sulut meningkat 1000%
Sehingga temu taman budaya yang dilaksanakan hingga 9 September nanti dapat juga disaksikan oleh wisatawan yang ada di bumi nyiur melambai ini.

Menutup sambutanya Wagub berpesan bagi seluruh peserta temu taman budaya dari seluruh tanah air dapat terus melestarikan budaya sebagai identitas bangsa ditengah derasnya pengaruh modernisasi, tutup Kandouw.

Dalam temu taman budaya ini,  juga ditampilkan tarian khas daerah, musik kolintang, theater, juga pameran seni lukis dari berbagai peserta yang hadir di seluruh Nusantara.

(Humas Pemprov Sulut)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar