Rabu, 24 Mei 2017

Wagub Kandouw Melaunching Hasil Pendaftaran Usaha Perusahaan Sensus Ekonomi


Perkembangan perekonomian Sulawesi Utara senantiasa terus menunjukan kinerja yang sangat mengembirakan dimana hingga akhir tahun  2016 perekonomian Sulut mampu bertumbuh 6,17 persen atau menguat dibandingkan tahun 2015 sebesar 6,12 persen dan derajat kemiskinan  tahun 2016  mampu ditekan hingga  8, 20 persen  atau turun sebesar 0,78 persen dibandingkan tahun 2015  yang berada pada angka 8, 89 persen serta angka pengangguran sudah mampu ditekan hingga 6, 20 di tahum 2016.
Hal ini disampaikan Wakil Gubernur Steven Kandouw pada Launching Hasil Pendaftaran Usaha Perusahaan  Sensus Ekonomi 2016 Usaha  Mikro Kecil Tumpuan Ekonomi di Hotel Grand Puri Manado Rabu ( 24/05 ) siang kemarin.
" Mewakili  Pak Gubernur dan masyarakat,  saya  mengucapkan terima kasih dan apresiasi yang tinggi kepada kepala Badan Pusat Statistik Sulut beserta jajaran atas kerja kerasnya sehingga kegiatan strategis ini dapat terlaksana, dengan harapan dapat menjadi dorongan positif untuk meningkatkan karya dan kerja kita dalam pembangunan daerah dan bangsa kedepan", kata Wagub.
Mengingat dinamika di era globalisasi modernisasi dan kemajuan teknologi saat ini senantiasa diperhadapkan dengan berbagai tantangan serta persoalan di tengah upaya kita dalam mewujudkan keaejahteraan masyarakat, khususnya melalui peningkatan pertumbuhan ekonomi di sektor usaha mikro kecil dan usaha menegah besar, harap Wagub.
Sudah menjadi kemutlakan untuk kita mensinergikan langkah pembangunan dalam memajukan perekonomian daerah yang berorientasi pada ekonomi kerakyatan, guna terciptanya berbagai peluang positif yang dapat diraih oleh masyarakat dalam menunjang kondisi perekonomian keluarga dan berimbas pada pertumbuhan ekonomi daerah, lanjut Wagub.
Saya mengajak agenda ini sebagai wahana saling tranfer knowledge yang efektif serta optimalnya sensus ekonomi  sangat menentukan kebijakan pembangunan sulut kedepan, dan jika kita mampu mengaktulisasi hal positif dari agenda ini, maka pembangunan daerah yang berkelanjutan dapat dirasakan manfaatnya oleh masyarakat luas,  tutup Wagub Kandouw.
Yang hadir Kepala Badan Pusat Statistik Sulut Edy Mahmud S, Si , Assisten II  Ruddy Mokoginta M.P , Kepala BPS Kabupaten/Kota, Akademisi dan Pengamat Ekonomi  di Sulawesi Utara.
( Humas Pemprov Sulut )

Tidak ada komentar:

Posting Komentar