Jumat, 22 Desember 2017

Wagub Kandouw Pimpin Ribuan ASN Pemprov Sulut Kerja Bakti Pasca Banjir

Wakil Gubernur Sulawesi Utara Drs. Steven O.E. Kandouw memimpin apel kerja dan kerja bakti pasca banjir yang diikuti ribuan Aparatur Sipil Negara (ASN) di Lapangan Kantor Gubernur, Jumat (22/12/2017) pagi.

Kandouw mengajak seluruh ASN di lingkup Pemprov Sulut (sekitar 15 ribu ASN) untuk bersimpati terhadap masyarakat yang menjadi korban banjir sehingga dapat menjalani kehidupan seperti sebelum terjadi bencana.

"Kita harus bersimpati dan berempati ke korban banjir yang sebagian diantaranya ada juga yang akan merayakan natal. Marilah kita semua membantu mereka," katanya.

Setelah apel, Wagub Kandouw bersama ribuan ASN yang telah dibagi penempatan lokasi kerjanya itu langsung bergerak ke lokasi-lokasi terdampak bencana banjir untuk membantu warga bersih-bersih.

Terpantau, enam lokasi di kunjungi Kandouw bersama rombongan. Seperti Desa pineleng II jaga tujuh, Karombasan Selatan lingkungan IV di Keluarga Mongkareng - Liando korban tanah longsor. Kelurahan Wanea lingkungan IV. Kelurahan Taas lingkungan I, di keluarga Kamasan - Najoan. Kandouw mendatangi Masjid Al Mahawadah. Kelurahan Taas Lingkungan IV, dan berakhir di Kelurahan Wanea lingkungan IV.

Tak hanya itu, Wagub Kandouw juga menyerahkan bantuan dari Gubernur Olly Dondokambey, SE kepada para korban banjir di beberapa lokasi.

Dalam kunjungannya, Wagub banyak menyerap aspirasi masyarakat mulai dari belum adanya bantuan dari Pemerintah Kota Manado, perbaikan irigasi serta kerugian yang dialami.

Kandouw mengimbau Pemerintah Kota/Kabupaten yang mengalami bencana banjir untuk pro aktif terhadap para korban banjir.

"Pemprov harusnya hanya membantu dan mendukung dalam penanganan, bukan lagi bekerja keras. Ini kan yang besar wewenangnnya adalah pemerintah setempat yang dilanda bencana. Intinya itu kan ada di Pemkot. Kita hanya membantu semua Kabupaten/Kota," tandasnya.

Lanjutnya, Pemerintah setempat juga harus optimal dalam menangani jangan semua harus berharap ke provinsi. Namun juga kita tidak melihat kita sebagai penunjang, instruksi dari gubernur, kita semua harus optimal.

"Jika semua bekerja secara optimal pasti semangat dan giatnya akan sama dengan Pemprov dan pasca bencana ini pasti akan cepat teratasi," ungkapnya.

Kegiatan itu turut diikuti Plh Sekprov John Palandung, Asisten III Roy Roring, Kasat Pol PP Edison Humiang, Plh Karo Protokol Kerjasama dan Komunikasi Publik Fery Sangian, dan Kepala BPBD Noldy Liow.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar