Rabu, 17 September 2014

Pemprov Gelar Lomba PBB




Dalam rangka menyambut HUT Provinsi Sulawesi Utara ke 50, Pemprov Sulut melaksanakan berbagai kegiatan, salah satu kegiatan yang paling diminati dan dianggap bergengsi oleh para pegawai yakni lomba Peraturan Baris Berbaris (PBB).
lomba PBB dilaksanakan (17/9) bertempat di halaman parkir belakang kantor Gubernur Sulut.
Sebanyak 10 peserta dari SKPD lingkup Pemprov Sulut dan 8 Kabupaten kota turut ambil bagian dalam lomba tersebut.
lomba PBB dibuka oleh Kepala Badan Kepegawaian Daerah DR Noudy RP Tendean, Sip, MSi.. selesai pembukaan peserta pertama dari Satuan Polisi Pamong Praja Sulut langsung tampil, diikuti penampilan dari dinas pertanian dan peternakan, dinas kehutanan dan dinas perkebunan.
walaupun perlombaan dilaksanakan siang hari, namun tidak mengurangi antusias peserta dan penonton yang menyaksikan kegiatan tersebut.
direncanakan pemenang lomba antar SKPD nantinya pada final nanti akan berhadapan dengan tim pemenang dari Kabupaten Kota.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar