Rabu, 30 September 2015

Karo Hukum Se-Indonesia Gelar Rakor di Sulut

Untuk meningkatkan kualitas hasil penyusunan produk hukum daerah  sebagai instrumen hukum yang dijadikan pedoman penyelenggaraan bagi seluruh aparatur pemda, maka akan dilaksanakan koordinasi serta bimtek penyusunan produk hukum daerah.
Untuk itu, kementrian hukum dan HAM RI melaksanakan rapat koordinasi regional dalam rangka mewujudkan perda yang sesuai dengan peraturan perundang-undangan guna mewujudkan perda yang aspiratif, implementatif dan akuntabel. Kegiatan yang di gelar Biro Hukum dan HAM Setda Provinsi Sulut akan berlangsung  di Swis Bell Hotel Maleosan Manado dari 1 sampai 3 Oktober 2015.
Hal tersebut di sampaikan Kepala Biro Hukum dan HAM Setda Provinsi Sulut Glady Kawatu, SH,MSi, Rabu (30/9).
Rapat regional ini dilaksanakan sebagai forum untuk membangun kesamaan pemahaman, pandangan dan komitmen dalam asistensi penyusunan produk hukun daerah, menjaring aspirasi daerah terkait pembentukan hukum daerah. Para peserta yang akan hadir merupakan kepala biro hukum se Indonesia dan akan membahas sejumlah topik.
Rencananya kegiatan ini juga akan dibuka secara langsung oleh Penjabat Gubernur Sulut DR Sumaraono,MDM yang juga merupakan Dirjen Otda Kemendagri.(kabag humas Roy Saroinsong,SH selaku jubir pemprov sulut)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar