Selasa, 23 Agustus 2016

OD-SK Siapkan Bonus Buat Liliana Natsir

Sukses mengharumkan dan membanggakan Tanah Air di mata dunia dengan berhasil meraih medali emas di Olimpiade Rio De Jeniero 2016 dikanca Internasional olahraga bulu tangkis Indonesia, Liliyana Natsir bersama pasangan ganda campuran Tontowi Ahmad kini mendapat perhatian 'istimewah' dari pemerintah Indonesia. Liliyana yang kelahiran Manado Provinsi Sulawesi Utara (Sulut) ini pun oleh Pemerintah Provinsi (Pemprov) Sulut berencana memberikan penghargaan sebagai salah bentuk perhatian kepedulian perkembangan terhadap dunia olahraga di Sulut. Gubernur Sulut, Olly Dondokambey saat diwawancarai wartawan di Hotel Peninsula Manado, Minggu (21/08) tadi malam mengatakan hal itu masih akan dirapatkan bersama Wagub Steven Kandouw serta kajaran Pemprov, namun pihaknya tetap akan memberikan penghargaan terhadap atlet Liliyana Natsir. "Iya, akan dirapatkan dulu, yang pasti akan diberikan bonus terhadap dirinya,"ucap Olly, usai membuka kegiatan Konsultasi Regional (Konreg) Produk Domestik Regional Bruto (PDRB) se-Sulawesi, Maluku dan Papua (Sulampua) 2016, bahkan pemberian bonus terhadap butet sapaan akrab Liliana Natair tersebut dibenar oleh Wagub Setven Kandouw kepada wartawan usai membuka sosialisasi Tax Amnesty dan pencanangan gerakan Sulut pelopor sadar pajak di Aula Mapalus Kantor Gubernur, Selasa (23/08) kemarin. (Humas Pemprov Sulut).

Tidak ada komentar:

Posting Komentar