Jumat, 04 November 2016

Wagub Umur Harapan Hidup Warga Sulut Terus Meningkat

Wakil Gubernur Sulawesi Utara Drs Steven Kandouw mengakui umur harapan hidup masyarakat Sulut terus meningkat hingga mencapai 70,94 tahun. Pengakuan orang nomor dua di Sulut ini disampaikan pada pembukaan rangkaian kegiatan Hari Kesehatan Nasional (HKN) ke-52 tingkat Provinsi Sulut yang berlangsung di lokasi Pameran Kaiwatu Manado, Jumat (04/11) pagi kemarin. Kegiatan yang turut pula dirangkaian dengan pencanangan hari bebas gula Provinsi Sulut. Menurut Wagub umur harapan hidup warga sulut ini lebih tinggi dari umur harapan hidup Indonesia yang hanya mencapai 69 tahun, sehinga hal ini pun menjadi momentum yang tepat untuk menyampaikan kepada seluruh masyarakat Sulut, agar bangkit dan mulai meninggalkan cara menjaga kesehatan yang bersifat kuratif menuju semangat promotif preventif, artinya jangan tunggu sakit dulu baru menjaga kesehatan, ujarnya. Sementara Kadis Kesehatan Provinsi Sulut dr Jemmy Lampus MKes mengungkapkan, tujuan utama peringatan HKN kali ini untuk mengalang kesadaran masyarakat, kemauan dan kemampuan masyarakat sulut agar hidup sehat demi terwujudnya derajat kesejahteraan masyarakat yang setinggi-tingginya. Sementara Kabid Kesga dr Debby Kalalo MPHM selaku ketua panitia pelaksana menyebutkan peringatan HKN kali ini mengangkat Tema "Masyarakat Hidup Sehat Indonesia Kuat". Selain itu telah dilakukan pencanangan hari bebas gula pada aetiap tanggal 4, yang dilakukan oleh Wagub serta  pelaksanaan deteksi dini faktor resiko penyakit tidak menular. diakhir kegiatan Wagub bersama Wakil Ketua TP PKK provinsi Sulut dr Kartika Devi Kandouw Tanos MARS, Sekprov Edwin Silangen SE MM bersama Ketua Dharma Wanita Provinsi Sulut Dra Ivone Silangen Lombog MSi telah melakukan pencabutan door prise, untuk hadiah utama berupa sepeda kumbang di raih oleh Novrie Marentek, ASN Biro Pemerintahan dan Humas. (Humas pprov sulut).


Tidak ada komentar:

Posting Komentar