Kamis, 15 Oktober 2015

Mokodongan Panggil GM PLN Suluttenggo

Terkait dengan pemadaman listrik yang terus melanda di daerah ini, maka Pemprov Sulut melalui Sekprov Ir Siswa R Mokodongan, kembali memanggil GM PLN Suluttenggo Baringin Nababan, di ruang kerja Mokodongan, Kamis (15/10) kemarin, untuk mempertanyakan alasan pemadaman listrik yang terus merugikan masyarakat itu.
Sesuai pengakuan Nababan, mulai hari ini (kemarin -red) PLN Suluttengo telah mendapat suplay energi listrik setelah selesainya perbaikan beberapa unit pembangkit listrik tenaga diesel (PLTD yang ada di beberapa wilayah di daerah ini, serta mengundang Pemprov Sulut untuk melakukan peninjauan lokasi kerusakan di lokasi pembangkit listrik tenaga uap (PLTU) Amurang. Mudah-mudahan dari hasil perbaikan PLTD di beberapa lokasi di wilayah Sulut ini sedikitnya akan mengurangi pemadaman listrik yang terjadi saat ini.
Sementara itu, Mokodongan menyatakan, Pemprov Sulut siap memfasilitasi pihak PLN Suluttenggo terkait dengan masalah kelistrikan didaerah ini ke Direktur utama PLN di jakarta.
Namun demikian Mokodongan berharap, PLN Suluttenggo terus berupaya mencarikan solusi terbaik mengatasi krisis listrik yang terjadi di daerah ini, karena akibat dari pemadanam yang terjadi selama ini, sudah banyak masyarakat yang mengeluh ke Pemprov Sulut, terutama para pelaku usaha dan kalangan industri, tegas putra terbaik bumi totabuan ini.
Diketahui sebelumnya beberapa pekan lalu Penjabat Gubernur Sulut Dr Sumarsono MDM telah memanggil GM PLN Suluttenggo, untuk menanyakan terjadinya krisis listrik yang terjadi di Sulut.   (Kabag humas Roy saroinsong SH selaku jubir pemprov).  

 

Tidak ada komentar:

Posting Komentar