Rabu, 17 Juni 2015

SHS: Umat Islam Pilar Kerukunan Sulut

Gubernur Sulawesi Utara DR Sinyo Harry Sarundajang menyampaikan rasa terima kasih sekaligus memberikan penghargaan yang tinggi kepada seluruh umat Islam yang ada di Sulut, karena selalu memberikan kontribusi positif dalam menciptakan kehidupan yang rukun, damai dan kondusif. Hal tersebut disampaikan Gubernur Rabu (17/6).

Menyambut bulan suci Ramadhan 1436 Hijriah  tahun 2015 yang penuh berkah, Gubernur mengharapkan umat islam untuk meningkatkan kualitas iman, memperkuat ketaqwaan, menimbulkan rasa cinta dan kasih sayang serta solidaritas yang tinggi antar sesama umat muslim maupun umat manusia seluruhnya.

Dalam bulan suci ramadhan yang jatuh pada Kamis (18/6), Gubernur mengharapkan kepada kaum muslimin dan muslimat di Sulut untuk mempersiapkan diri, lahir batin, sehingga ibadah puasa sebagai wujud pernyataan iman kepada Tuhan yang maha esa dapat dilaksanakan dengan sempurna dan bermakna disetiap aspek kehidupan.

Umat islam terus menjadi figur pelopor pemersatu bangsa, kokoh dengan nilai religius agar tidak terombang ambing dengan  isu pihak tidak bertanggung jawab untuk memecah belah persatuan dan keamanan yang selama ini tercipta di Sulut. Gubernur mengajak semua pihak untuk bersatu hati, saling mendoakan, membantu dalam ketulusan, menghargai dan menghormati pebedaan. Tetap menjaga kerukunan yang selama ini telah tercipta.

Untuk itu mewakili pemerintah dan keluarga, Gubernur menyampaikan selamat menunaikan ibadah puasa 1436 hijriah tahun 2015, kepada seluruh saudara umat islam di provinsi sulut, semoga Tuhan yang maha pengasih dan penyayang, senantiasa memberikan kekuatan bagi umat islam dalam meningkatkan iman dan taqwa si bulan suci ramadhan ini.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar